Tanpa Dwayne Johnson, Fast and Furious 9 Tetap Keren Oleh Aksi Musuh Kejam Ini

Fast and Furious 9: The Fast Saga

Film Fast and Furious memang memiliki daya tarik tersendiri di hati para penggemar. Setiap kali ada seri baru yang dihadirkan, selalu dapat menarik antusias masyarakat untuk menyaksikannya. Hal ini juga tidak luput dari keseruan alur cerita ditambah dengan efek-efek khas yang ada dalam setiap seri rilisan Universal Pictures ini, apalagi saat melihat aksi yang dilakukan Dominic Toretto alias Vin Diesel dan kawan-kawan yang sangat menegangkan. Sejak beberapa waktu lalu masyarakat memang dihebohkan dengan hadirnya trailer film dari Fast and Furious 9: The Fast Saga yang menuai ragam komentar positif. Pastinya penonton sudah tidak sabar ingin segera menyaksikan aksi balapan super sengit yang dilakukan oleh Dominic Toretto bersama para pemburunya.

Ada yang berbeda di seri ke-9 film tulisan Chris Morgan dan Daniel Casey ini. Fast and Furious 9: The Fast Saga tidak menghadirkan musuh terbeken yang sudah beraksi sejak serial kelimanya, yakni si Agen Luke Hobbs (Dwayne Johnson). Bentroknya jadwal syuting spin-off FF Hobbs & Shaw seperti yang dikabarkan dalam wawancara MTV Januari tahun lalu merupakan alasan utama absennya pemburu Toretto ini. Namun, kemunculan kembali sosok Han Lue (Sung Kang) yang diyakini telah tewas di FF Tokyo Drift membuat sebuah pertanyaan besar yang mampu mengobati rasa kecewa akan absennya Dwayne Johnson.

Film yang disutradarai oleh Justin Lin ini akan menghadirkan keseruan baru dan membuat penonton merasa penasaran. Pada mulanya, dalam trailer yang berdurasi kurang lebih 3 menit itu menceritakan tentang Dom yang telah hidup bahagia bersama keluarga kecilnya, Letty dan juga Brian. Namun, di tengah kebahagiaan tersebut Torreto harus menghadapi ancaman dari saudara kandungnya yakni Jakob yang diperani oleh aktor veteran, John Cena. Karena adanya dendam pribadi, Jakob memutuskan untuk membahayakan nyawa Dom dan juga dunia, sehingga mau tidak mau Dominic Toretto harus turun tangan dan bertanggung jawab atas apa yang dilakukan oleh saudaranya.

Fast and Furious 9

Pertarungan sengit dari dua bersaudara ini dibarengi dengan aksi-aksi balapan yang begitu memukau dan pastinya menegangkan, apalagi Dom memang selalu menyajikan aksi yang tidak biasa. Kerap kali aksi yang dilakukannya justru membuat para penonton tercengang dan kagum.

Selain Vin Diesel dan juga John Cena, Fast and Furious 9 juga akan diramaikan dengan sejumlah aktor seperti Ludacris, Tyrese Gibson, Helen Mirren, Michelle Rodriguez, bahkan Cardi B juga penyanyi reggae Ozuna pun dikabarkan akan ikut andil dalam film ini.

Fast and Furious 9

Perilisannya sudah dipastikan akan tayang pada 25 Juni 2021 mendatang di bioskop Amerika, sementara di Inggris jatuh pada tanggal 8 Juli 2021. Tentunya Indonesia pun tak kalah semangat dan sangat menantikan Fast and Furious 9,bukan? Ditunggu saja ya tanggal tayangnya!

Slideshow

Info Terbaru