Fortnite Mobile Untuk Android, Kapan?

Fortnite

Janji Epic bahwa Fortnite Mobile akan dirilis this summer, nyatanya sampai saat ini belum rilis juga. Padahal musim panas kali ini akan berakhir pada 23 September. Walau versi iOS telah rilis pada april, tetapi tidak lengkap tanpa versi android karena janji Epic Games adalah Fortnite Mobile bukan Fornite iOS. Setidaknya jika Epic Games menepati janjinya, maka paling lama sekitar dua bulan dari sekarang kita akan bisa menikmati fortnite di ponsel android kita.

Kemudian ada berita (dari 9to5google) yang menyatakan bahwa Fortnite Mobile untuk android akan diluncurkan pertama kali nya secara Samsung Exclusive pada perangkat terbaru samsung yaitu Galaxi Note 9 selama 30 hari. Apabila informasi tersebut benar, artinya setelah 30 hari dari peluncuruan Samsung Galaxy Note 9, Fortnite Mobile versi android baru dapat dimainkan oleh pengguna ponsel android selain Galaxy Note 9.

Fortnite original adalah game berbayar, namun versi battle royale dapat dimainkan gratis. Sampai saat ini Fortnite sudah dapat dimainkan di PC, PS4, Xbox One, Switch, iOS. Jadi tinggal satu versi perangkat lagi untuk melengkapi game Fortnite sebagai game yang mendukung semua major platform yaitu android. Fortnite mendulang sukses besar saat meluncurkan mode battle royale di PC. Walau sempat terlibat perseteruan dengan PUBG di meja hijau, akan tetapi kedua game battle royale terbesar itu sudah damai.

Pertanyaannya sekarang adalah jika nanti Samsung Galaxy Note 9 keluar dan mendapat jatah 30 hari bermain Fortnite sebelum pengguna ponsel android lain dapat memainkannya, maka supaya gue tidak kalah start, gue harus beli Samsung Galaxy Note 9 gitu?

Slideshow

Info Terbaru